Alkhamdulilah Terimkasih Bu Faida, Kini Jalan di Pelosok Sudah Mulus

Jember, MEMONUSANTARA.com Komitmen Pemerintah Kabupaten Jember di bawah pimpinan Bupati Jember dr Hj Faida, MMR dan Wakil Bupati Drs KH A Muqit Arif dalam melaksanakan 22 Janji Kerja bukan hanya sebatas janji belaka namun kerja nyata dengan fakta.

Salah satunya yakni pembangunan infrastruktur berupa peningkatan jalan hotmix di seluruh pelsok wilayah Kabupaten Jember. Pantauan media ini, sejumlah ruas jalan hampir rampung  dibangun dengan lapisan hotmix  di Desa Balet Baru dan Sukokerto Kecamatan Sukowono.

Dari data yang dihimpun, panjang 2877m lebar 3 m hampir selesai, Selasa (3/12),  akses jalan ini menghubungkan tiga desa, yakni Desa Balet Baru, Sukokerto dan Sumber Bringin, Kecamatan Sukowono.

Pengguna jalan yang biasa melintas di jalan tersebut yakni Nyoto mengatakan, jalan   ini sebagai jalan pintas, paling terdekat dengan tiga desa tersebut.

“Alhamduliiah trimkasih Bu Faida, kini jalan di pelosok sudah mulus,” ucapnya.

Pengguna jalan lainnya, Suparman warga Dusun Kojuk perbatasan Desa Balet Baru dan Sukokerto  mengatakan dirinya sangat bersyukur, dengan adanya  pembangunan jalan ini.

"Jika jalan sudah bagus dan semulus ini, saya rasa perekonomian Desa akan lebih maju lagi," tuturnya.

Fausi Kepala Desa Balet Baru, saat berada dilokasi pengerjaan mengatakan pembangunan jalan yang dilakukan oleh pemerintah, merupakan bagian program 22 janji kerja Bupati Faida.

"Saya sangat berterimakasih khususnya kepada pemerintah kabupaten jember, kini Desa saya akan semakin maju jika akses jalannya sudah bagus seperti ini," jelasnya.(sug/ming)


Posting Komentar untuk "Alkhamdulilah Terimkasih Bu Faida, Kini Jalan di Pelosok Sudah Mulus"