Jember, MEMONUSANTARA.com Jember
di tangan Bupati Jember dr Hj Faida MMR benar-benar terlihat semarak.
Komitmennya terhadap pelestarian seni budaya tidak perlu diragukan lagi.
Terlebih, meski seorang dokter, semasa muda, Bupati Faida memang pelaku seni.
“Jember
Kota Wisata Berbudaya. Jember is Pandhalungan City. Miniatur of Indonesia,”
ujar Bupati yang piawai main karawitan ini.
Dijelaskan,
berbagai seni budaya ada di Jember. Maka dari itulah, Bupati Faida bakal
menggelar acara seni budaya yang spektakuler.
”
Mari lestarikan seni budaya Jember,” papar Faida yang bisa main piano ini.
Dikatakan,
mulai tanggal 22 – 28 Desember 2017 mendatang akan digelar pagelaran Seni
Budaya Pandhalungan dibagi 6 zona. Meliputi Panti, Sumbersari, Balung, Puger,
Ledokombo, dan Tanggul.
“Dengan
seni hidup akan lebih indah. Dengan agama hidup lebih terarah. Dengan ilmu
hidup akan lebih mudah,” ujar bupati perempuan pertama di Jember peraih
penghargaan Satya Lenca dari Presiden ini.
Posting Komentar untuk "Komitmen Lestarikan Seni Budaya, Bupati Faida Gelar Seni Budaya Dibagi Enam Zona"