By: Isitmewa |
Jember, MEMONUSANATARA.COM Bupati Jember H. Hendy Siswanto menyampaikan dua hal yang harus diraih oleh atlet sepakbola yang mengikuti seleksi untuk Timnas U16 dan U19.
“Pertama, tercapainya seleksi dengan terpilihnya atlet-atlet terbaik di Jember,” katanya saat memberikan sambutan dalam pertandingan untuk seleksi pemain di Stadion Notohadinegoro, Sabtu, 06 Maret 2021.
Kedua, masih kata Bupati Hendy, para atlet sepak bola harus meraih prestasi dan kemenangan bagi Kabupaten Jember.
Untuk dua hal itu, Bupati Hendy meminta seleksi yang dilakukan oleh Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indoesia (PSSI) Jember harus serius.
Sebab, terpilihnya pemain terbaik menjadi upaya mengharumkan nama Jember di kancah sepak bola nasional.
Olahraga merupakan bagian dari upaya menjaga kesehatan, agar tidak mudah tertular oleh virus. Aktifitas ini sempat terhenti begitu kondisi dinyatakan sebagai pandemi.
“Kemarin biarlah berlalu. Namun saatnya sekarang melakukan kegiatan, apapun olahraga itu,” terangnya.
Sementara itu, Ketua Askab PSSI Jember Sutikno menerangkan bahwa seleksi tersebut untuk mempersiapkan pemain terbaik bagi Indonesia ke depan.
“Ini masih butuh pembinaan untuk dua tahun ke depan memperkuat Indonesia U-19,” katanya kepada wartawan. (sug/ming)
Posting Komentar untuk "Seleksi Pemain Sepak Bola, Dua Target yang Wajib Diraih"