Komunitas ICMJ dan SSC Bangun Silaturahmi

 


Jember, MEMONUSANTARA.com Komunitas ikatan club motor Jember dan Seduluran salawase center, gelar acara jumpa kangen, dalam rangka membangun tali silaturahmi. acara tersebut dilaksanakan di Aula hotel Bandung permai pada Jumat malam(7/4/23)


dari 60 ikatan club motor Jember yang hadir adalah, Ketua, sekretaris, bendahara (KSB) yang mewakili club masing-masing.


Konteks pertemuannya, ingin membangun Kota Jember melalui destinasi wisata yang ada di Kabupaten Jember sendiri, serta ingin mengenalkan produk lokalnya. Jumlah 60 klub yang ada di Jember, dari satu club memiliki anggota ratusan, jika digabung akan jadi ribuan anggota.


Deni Prasetya anggota DPRD Provinsi Jatim dari Fraksi Nasdem saat ditemui awak media mengatakan, kami ingin membangun destinasi wisata yang ada di kabupaten Jember melalui club motornya. karena, tempat wisata di Jember sangat potensi sekali. 


"Masih kata Deni, tujuan kami menggandeng ikatan club motor Jember jika club motor mengadakan acara diberbagai tempat wisata. Maka akan bisa menambah dan mendongkrak pendapatan asli Daerah melalui tiket masuk wisatanya," harapnya

Posting Komentar untuk "Komunitas ICMJ dan SSC Bangun Silaturahmi"